Minim Ciptakan Operan Sukses, Timnas U-19 Gulung Singapura Empat Gol Tanpa Balas

Striker Timnas U-19, Muhammad Rafli Mursalim melakukan selebrasi di laga Piala AFF U-18, saat menghadapi Singapura U-19, pada Selasa (3/7).(bolasport.com)

Sidoarjo- Timnas U-19 kembali mendapat hasil positif di laga kedua Grup A Piala AFF U-18 2018, pada Selasa (3/7). Nurhidayat cs menang dengan skor telak 4-0 dari Singapura U-19. Bermain di Stadion Delta Sidoarjo, Timnas U-19 sempat kesulitan membobol gawang Singapura. Gol pembuka baru tercipta di menit ke-21 melalui Rafli Mursalim setelah menerima umpan lambung. Singapura merespons, di menit ke-29 mereka menciptakan peluang melalui bola mati. Asnawi Mangkualam memberi umpan terukur ke kotak penalti Singapura, namun tidak mampu dimaksimalkan oleh rekannya. Babak pertama di tutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan Timnas U-19. Di babak kedua, Garuda Muda tampil lebih trengginas. Tiga gol tambahan tercipta masing-masing melalui Rafli (62′), Saddil Ramdani (70′), dan Todd Rivaldo Ferre (81′). Tak ada gol tambahan tercipta, skor 3-0 untuk keunggulan Timnas U-19 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Meski sukses menggulung anak asuh Rob Servais dengan hasil 4-0, akan tetapi muncul satu catatan lemah, dibanding laga pertama. Hal itu menyoal catatan operan sukses yang dibuat Saddil Ramdani dan kolega. Dilansir dari Labbola, pada laga kontra Singapura, Garuda Muda hanya membuat 567 operan sukses. Catatan itu masih kalah dibanding laga pertama meladeni Laos, yang sanggup menghasilkan 744 passing. Padahal, pada partai perdana, skuat asuhan Indra Sjafri hanya unggul dengan skor 1-0. Selain itu, salah seorang pilar Garuda Muda, Asnawi Mangkualam sukses keluar sebagai raja passing pada laga tersebut. Dari data milik Labbola, bek kanan timnas U-19 membuat 93 operan. Catatan itu masih lebih banyak dari stopper timnas U-19, Muhammad Firly yang mencatatkan 83 passing. Hebatnya, Asnawi berhasil menjadi raja umpan ketika dirinya tak bermain di pos asli. Asnawi sejatinya adalah gelandang bertahan yang diberi tugas lain oleh Indra Sjafri untuk menghuni pos bek sayap kanan. Namun sejauh laga, Asnawi tak kesulitan sama sekali. Ia sukses mengawal sisi kanan dengan sempurna. Kemenangan besar ini membuat Indonesia berada di puncak klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2018 dengan enam poin dari dua laga. Dengan poin enam, NurHidayat dkk mengungguli Vietnam dan Thailand, yang sama-sama mengantongi poin empat. Vietnam dan Thailand yang bermain imbang tanpa gol di laga pertama, akhirnya berhasil meraih kemenangan besar pada matchday kedua. Thailand menang 3-0 atas Laos, dan Vietnam mencukur Filipina 5-0. (Ham) Susunan pemain Timnas U-19 (4-3-3) M. Riyandi (kiper); Asnawi Mangkualam Bahar, Nurhidayat Haji Haris, M Firli, David Kevin (belakang); M Rafi Syarahil, Witan Sulaeman, Rezky Fandi (tengah); Saddil Ramdani, M Rafli Mursalim, Samuel Christianson (depan) Pelatih: Indra Sjafri Timnas Singapura U-19 (4-2-3-1) Nurshafiq Zaini (kiper); Nazhiim Harman, Akmal Azman, Asraf Zahid, Danish Irfan Azman (belakang); Muhammad Nur Adam Abdullah, Muhammad Hamizan Hisham, Joel Chew Joon, Rezza Rezky Ramadhani, Timothy David Yeo Yi An (tengah), Syahadat Masnawi (depan) Pelatih: Rob Johannes Maria Servais