Pemanasan Sebelum Bersepeda, Penting Agar Tubuh Tampil Prima

Sobat muda NYSN mungkin pernah merasakan rasa sakit atau pegal saat akan bersepeda. Bisa jadi itu adalah tanda-tanda sobat muda NYSN tidak melakukan pemanasan sebelum bersepeda.

Pemanasan sebelum bersepeda adalah bagian penting dari olahraga sepeda itu sendiri. Tidak melakukan pemanasan sebelum bersepeda bisa-bisa sobat muda NYSN malah kram dan kesakitan. Untuk olahraga bersepeda bagian yang paling sering kram adalah kaki. Kondisi ini tentunya bisa membahayakan sobat muda NYSN saat sedang bersepeda.

Dengan pemanasan sebelum bersepeda tubuh sobat muda NYSN akan perform lebih baik. Karena pemanasan sebelum bersepeda meningkatkan sirkulasi peredaran darah dan meningkatkan suhu tubuh. Pemanasan sebelum bersepeda akan membuat otot dan sendi-sendi ditubuh sobat muda NYSN tidak kaku dan lentur sehingga lebih mudah mengayuh pedal sepeda. Komunikasi antara otak, sistem syaraf, dan otak akan lebih aktif. Hal ini memungkinkan sobat muda NYSN mengontrol sepeda lebih baik.

Berikut tips pemanasan sederhana yang bisa sobat muda NYSN lakukan sebelum bersepeda yang kami rangkum dari berbagai sumber buat sobat muda NSYN. Pemanasan sebelum bersepeda dan saat bersepeda ini bisa dilakukan selama kurang lebih 20 menit.

1. Stretching sebelum bersepeda

Stretching sebelum bersepeda. Sumber: pexels
Stretching sebelum bersepeda. Sumber: pexels

Mulailah dengan stretching sebelum naik sepeda. Hal ini dimaksudkan untuk mempersiapkan otot dan persendian sobat muda NYSN. Stretching juga berguna untuk menghindari cidera tubuh yang serius bagi sobat muda NYSN.

• Lakukan stretching pada bagian kaki dengan cara mengayun-ayunkan kaki kedepan dan kebelakang sebanyak 10 kali. Ayunkan kaki semakin lama semakin menjauh. Setelah itu dengan cara yang sama ayunkan kaki ke kiri dan ke kanan. Lakukan pada kedua kaki sebelum bersepeda.

• Regangkan kaki sobat muda NYSN dan pegang sepeda dengan jarak melebar. Membungkuklah ke depan sehingga pinggang dan punggung menjadi datar. Tahan sekitar tiga detik sambil menahan dada kearah bawah. Ulangi sampai 10 kali.

• Langkahkan kaki kanan kedepan dan tekuk lutut sehingga membentuk sudut 90 derjat. Langkahkan kaki kiri kebelakang sejauh mungkin dan angkat kedua tangan sehingga lurus ke depan dan lurus ke atas. Lakukan sebanyak 10 kali dan bergantian pada kaki kiri.

• Berdiri tegak kemudian angkat kaki kanan dan tekuk lutut kearah dada sampai mencapai ketingian maksimal. Lakukan selama 1 menit bergantian dengan kaki kiri.

• Terakhir lakukan streching pada bahu sobat muda NYSN dengan cara mengangkat lurus kedua tangan di atas kepala dan gerakan bahu naik-turun. Pasa saat melakukan ini sejajarkan otot bisep dengan telinga dan jari mengarah keatas sejauh jangkauan. Lakukan peregangan ini selama 1 menit.

2. Pelan-pelan

Pelan-pelan. Sumber: pexels-pixabay
Pelan-pelan. Sumber: pexels-pixabay

Mulailah mengayuh sepeda secara perlahan selama 10-12 menit pertama saat sobat muda NYSN memulai bersepeda. Hal ini akan membuat suhu tubuh naik secara perlahan dan alami. Mulailah dengan gir kecil terlebih dahulu.

3. Perhatikan kesiapan fisik

Perhatikan kesiapan fisik. Sumber: pexels-pixabay
Perhatikan kesiapan fisik. Sumber: pexels-pixabay

Selama 15 menit pertama bersepeda perhatikan kondisi fisik sobat muda NYSN. Cek apakah ada bagian tubuh yang terasa sakit, berat, kaku, kesemutan, atau tanda-tanda kram. Apabila sobat muda NYSN sudah beberapa hari tidak mengayuh pedal maka biarkan kaki mengayuh pelan lebih lama.

4. Mulai tingkatkan kecepatan

Mulai tingkatkan kecepatan. Sumber: pexels
Mulai tingkatkan kecepatan. Sumber: pexels

Setelah mengayuh perlahan selama 10-12 menit pertama mulailah meningkatkan kecepatan secara perlahan. Sobat muda NYSN tidak perlu langsung mengayuh dengan cepat. Bagi sebagian orang ada yang membutuhkan waktu sampai 30 menit mengayuh pelan agar tubuhnya mulai menyesuaikan kondisi untuk bersepeda.

Sobat muda NYSN itu tadi tips mudah pemanasan sebelum bersepeda yang sudah kami rangkum dari berbagai macam sumber. Selain itu selama bersepeda jangan terus-menerus mengayuh dengan kecepatan tinggi. Biarkan tubuh beristirahat dengan cara menurunkan kecepatan. Atur nafas dan apabila perlu berhentilah dan beristirahat sebelum melanjutkan kegiatan bersepeda.

Leave a Comment