Apakah Menu Makanan Diet Ampuh Menurunkan Berat Badan?

Sekarang ini banyak cara yang dilakukan untuk mengurangi berat badan. Mulai dari rajin berolahraga (gym, lari, ataupun lainnya), sampai menjaga pola makan. Jenis-jenis diet yang bermunculan jadi begitu banyak. Alhasil metode apapun pasti dicoba oleh Anda agar berat badan turun. Lalu mana yang efektif?

Salah satu cara diet yang kali ini dibahas efektif atau tidak yaitu Pola Makan Diet alias makan-makanan sehat. Sebenarnya apakah Menu diet bisa benar-benar efektif menurunkan berat badan atau hanya sebuah omongan iklan belaka? Berikut jawabannya :

Menu Diet Jaminan Anda Bisa Cepat Kurus?

Ilustrasi: Diet bikin kurus

Menu makanan diet per hari itu makan-makanan rendah kalori dalam porsi yang lebih kecil. Setiap masakan pun diolah dengan direbus, kukus, panggang, atau ditumis karena tidak pakai minyak goreng.

Meski seperti itu, jenis makanan per porsi lebih beragam. Misal di satu kotak makan biasanya ada sayur, buah, makanan sumber protein hewani, makanan sumber protein nabati, dan sedikit karbohidrat. Hal ini tergantung dari jenis atau metode diet apa yang Anda gunakan.

Jam makan diatur. Idealnya, Anda makan tiga kali dengan menu utama dan dua kali camilan sehat dalam waktu tertentu. Misal untuk jenis diet mayo yang dipaket selama dua minggu. Selama waktu tersebut, pola makan Anda sesuai dengan yang ditentukan diet mayo. Tentu target bisa dicapai. jika Anda hanya makan makanan yang ditentukan dari diet pilihan Anda dan hanya minum air putih. Kenapa harus minum air putih? minuman manis dan kalengan banyak mengandung gula dan kalori yang bisa menyimpan lemak berlebih dalam tubuh. Bahkan minuman “sehat” seperti jus buah sekalipun tetap mengandung kalori yang cukup tinggi.

Bila Anda tidak mengikuti apa yang ditentukan, contoh Anda makan makanan lain selain yang ditentukan, penurunan berat badan makin sulit terjadi. Tak heran, berat badan Anda justru naik karena kalori yang Anda konsumsi jadi berlebih. Sebab, setiap menu diet sebenarnya sudah diatur dan dipikirkan, mulai dari kandungan gizi, kebutuhan kalori, hingga porsi makan untuk membantu Anda berdiet. Jadi, cobalah serius dengan apa yang sudah Anda jalani. karena bila setengah-setengah tidak ada jaminan Anda bisa kurus.

Ilustrasi: Pola Makan

Setelah ikut pola menu diet – berat badan bisa turun, ehh..tapi ingat pola makan tetap diatur ya!

Anda tentu senang setelah rutin mengikuti menu diet sampai berat badan kurus. Hmm..Jangan senang berlebihan dulu ya. Jika pola makan Anda berikutnya tidak dijaga setelah lepas dari menu itu, berat badan Anda bisa naik lagi loh. Bagaimana pun, menu diet hanya membantu menyediakan makanan sesuai yang Anda jalani dan membantu pola makan menurunkan berat badan. Sehingga, penting untuk mempertahankan pola makan yang Anda jalani saat selepas kurus. Hal ini berlaku saat Anda menjalani jenis diet apapun.

Ubahlah tujuan Anda saat menjalani diet. Bukan hanya untuk menurunkan berat badan, tapi juga untuk pola makan sehat. Jadi, selepas berat badan turun, Anda sudah terbiasa menerapkan pola makan sehat. Dengan begitu, dapat membantu Anda menjaga berat badan yang inginkan lebih lama.

Menurut lansiran hellosehat.com ( dari Weight Loss Resources):

“Tak lupa, Anda juga harus menyeimbangkan kalori yang masuk dan kalori yang keluar dengan berolahraga secara teratur. Dengan begitu, Anda akan lebih cepat mengalami penurunan berat badan yang juga sehat saat menjalani katering menu diet.”

Menu diet bisa benar-benar efektif menurunkan berat badan dan tidak jadi omongan iklan belaka, jika Anda konsisten terhadap diet apa yang telah dipilih. Konsistensi amat diperlukan, sekalipun saat Anda telah berhasil kurus. Diet bukan hanya sebagai cara penurun berat badan melainkan juga cara hidup sehat.

Semangat Diet Sehat!!

Leave a Comment